21/11/2012

Trik SEO On Page Pada Blog Anda

Trik SEO On Page Pada Blog Anda - Seo On Page merupakan salah satu cara untuk membuat blog kita mudah di deteksi oleh mesin pencari seperti google, yahoo, bing dan lainnya. Untuk itu, kita harus memahami element-element apa saja yang di butuhkan untuk membangun seo on page pada blog kita.
Berikut blog ini akan memberikan trik untuk membangun seo on page pada blog. Baik itu blog dari blogger, wordpress atau penyedia blog gratisan lainnya. Dengan membangun seo on page pada blog atau kalimat mudah nya membangun seo dari sisi dalam konten blog, akan membuat trafik blog kita meningkat. Hal ini tentu akan membawa keuntungan yang positif bagi pemilik blog. Apalagi jika blog yang kita buat adalah blog yang berorientasi pada bisnis.

Para pakar bisnis online dan internet marketer selalu memberikan pembelajaran bahwa untuk mendapatkan hasil yang maksimal dari blog, maka trafik atau kunjungan yang tinggi ke blog kita adalah menjadi syarat atau kunci utama. Seperti yang di sampaikan oleh Suwandi Chow, Internet marketer yang memberikan seminar bisnis online gratis ini mengatakan bahwa Trafik + Konversi = Uang. 

Untuk itu, sebagai pemilik blog harus memahami hal-hal apa saja yang harus dibangun dalam menulis konten blog kita.

Inilah trik membangun SEO On Page pada blog yang harus anda lakukan :
  1. Di dalam Sebuah Postingan Berikan Minimal ada 7 Kata kunci / Keyword.
  2.  Salah satu keyword Harus di cetak Tebal [bold] - hal ini untuk mempermudah mesin pencari google dalam mengindex Blog kalian.
  3. Salah satu Keyword Harus diberi Garis Bawah [Underline] - hal ini berguna untuk memberi tahukan google, bahwa kata kata tersebut adalah kata kata penting yang harus di index Terlebih dahulu.
  4.  Salah satu Keyword Harus Bergaris Miring [italic] - sama seperti yang saya katakan di atas, ini akan membuat google beranggapan bahwa kata kata tersebut adalah kata kata penting yang harus di index Terlebih dahulu.
  5. Kalimat pembuka harus di awali dengan keyword - Contohnya seperti ini, saat kalian membuat sebuah paragraf pembuka, biasanya kalian akan langsung menuliskan salam pembukan kalian sepereti ini "hai teman teman kali ini saya akan....." dengan melakukan cara seperti itu, kalian akan sulit bersaing dengan blog blog lainya. Jadi yang benar adalah saat membuat paragraf pembuka, tulislah keyword anda terlebih dahulu. Seperti ini, misalnya kalian akan membuat postingan yang berjudul Trik SEO On Page Untuk Mywapblog, maka yang benar adalah seperti ini "Trik SEO On Page Untuk Mywapblog, hai teman teman kali ini saya akan.....", sudah mengerti kan .
  6. Kalimat penutup harus di akhiri dengan keyword.
  7. Membuat minimal 2 link Inbound Yang Mengarah Ke Postingan Baru Kalian.
Semoga trik membangun SEO On Page yang singkat ini bisa membantu anda. Buat anda para pemula blogger yang mungkin belum memahami tentang apa itu seo, perlu mempraktekkan trik-trik di atas.  Selain trik membangun SEO On Page tersebut, agar blog kita mudah terdeteksi oleh mesin pencari perlu juga kita membangun backlink dari google. Karena google merupakan search engine terbesar di internet.

Demikian untuk tutorial blog kali ini. Jangan lupa Share blog ini Sebagai Bahan Membelajaran tentang Seo Blog.

0 comments: